Artikel

Lentera Fotosintesis Mendapatkan Medali Emas di Bangkok dan Thailand

  • Di Publikasikan Pada: 11 Mar 2022
  • Oleh: Admin

Prestasi tingkat Internasional kembali diraih oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya, yang diketuai oleh Ghois Kurniawan, dari Program Studi (Prodi) Teknik Elektro yang berhasil memenangkan Medali Emas dalam ajang Bangkok International Property, Invention, Innovation and Technology Exposition yang diselenggarakan oleh National Research Council of Thailand (NRCT) melalui karya yang berjudul Lentera Fotosintesis. Acara ini merupakan bagian dari Thailand Inventors’ Day yang diselenggarakan pada tanggal 2-6 Pebruari 2018 di Bangkok.

 

Lentera Fotosintesis yang merupakan hasil kerjasama antara mahasiswa Prodi Teknik Elektro dan Keperawatan ini merupakan suatu inovasi yang dapat membantu tanaman melakukan fotosintesis pada malam hari. Umumnya, tanaman berfotosintesis pada siang hari dengan menggunakan sinar ultraviolet (UV) yang dihasilkan oleh matahari. Sinar UV ini dapat dibangkitkan dengan menggunakan rangkaian beberapa Light Emitting Diode (LED) sehingga pada malam hari tanaman tetap dapat berfoto sintesis untuk mempercepat produktivitasnya.